Maturnuwun banget rika wis berkunjung nang blog kebanggan wong ngapak dan sekitarnya-Ora ngapak Ora kepenak-Maturnuwun

14 Cara Membuat PPT 3D Dengan Mudah

 

Cara Membuat PPT 3D

Cara Membuat PPT 3D


 

Infongapak.com - Di tengah kemajuan zaman yang sudah berkembang dengan pesatnya ditambah kecanggihan teknologi kian maju saja, tentu objek 3D  saat ini memiliki daya tarik tersendiri jika dibandingkan dengan 2D. bahkan objek 3D sendiri memiliki penampilan gambar yang lebih nyata dan hidup dengan adanya perpaduan ukuran panjang, kedalaman dan lebarnya.

Dan jika pun melihat dari sisi pembuatannya, pastinya 3D lebih sulit jika dibandingkan 2D. Dan pemilihan efek 3D di Power Point juga dominan kecenderungan presentasi yang sangat apik dan menarik banyak audience.

Tetapi, untuk pembuatan efek 3D dengan menggunakan PPT atau panjangnya Power Point tidaklah sesulit yang dikira. Pasalnya kini PPT sudah menyediakan berbagai fitur terbaik yang dibutuhkan untuk pembuatan objek 3D. Penasaran bagaimana cara membuatnya? Yuk langsung saja simak penjelasan lengkap di bawah ini seputar Cara Membuat PPT 3D yang harus Anda kuasai.

Cara Membuat PPT 3D

Dalam pembuatan 3D ppt, disini kita bisa memanfaatkan fitur-fitur yang sudah disajikan. Disini kita pun akan dituntut menjadi kreatif dengan menerapkan aneka pilihan objek yang hendak dipakai. Berikut dibawah ini langkah- langkah membuat PPT 3D:

  1. Pertama kalian bisa membuka aplikasi Power Point Anda terlebih dahulu
  2. Kedua masukan salah satu gambar yang hendak Anda jadikan objek 3D
  3. Ke tiga salin gambar dengan menjadi dua. Hal ini bertujuan guna tahap lanjutan yang akan dibuat menjadi dua gambar sebagai proses pembuatan 3D
  4. Selanjutnya, kalian bisa klik gambar pertama dengan pilih menu Format, dan di bagian picture Styles klik Simple Frame, White. Di tahap ini kita akan menjadi kan gambar tersebut berbingkai dengan margin luar warna putih
  5. Ke lima, klik kembali gambar pertama. Dan masih di menu format, klik di bagian crop. Dan pilih opsi crop to shape sehingga tampil dengan aneka macam bentuk shape yang telah disediakan.
  6. Ke enam, gambar pertama tadi berubah
  7. Selanjutnya, lakukan pemotongan digambar pertama. Caranya klik gambar pertama dan pilih menu format. Nanti akan muncul menu dan pilih crop sehingga akan muncul bingkai pada gambar pertama yang bisa ditarik. Tentukan saja bagian pemotongan dengan bingkai crop
  8. Jika cara diatas sudah selesai, maka dilanjutkan dengan kembali klik crop sampai gambar pertama berhasil di potong
  9. Selanjutnya, klik gambar ke dua dan di menu format pilih remove latar belakang. Di tahap ini gambar dapat diselesaikan guna dipisahkan mana objek dan latar belakang pada gambar tersebut
  10. Selanjutnya, tampilan gambar dengan objek dengan latar belakang berwarna pink di gambar ke dua. Atur bingkai sampai mencakup keseluruhan objek yang akan di ambil di gambar ke dua
  11. Pada tahap ini, selanjutnya kalian bisa klik keep changes guna memproses gambar ke dua dalam pengambilan gambar
  12. Jika sudah, maka kita akan memperoleh gambar kedua tanpa latar belakang. Lakukan juga pemotongan di gambar ke dua, sesuaikan dengan gambar pertama dan atur ukuran bingkai crop setelah itu klik crop guna memangkas objek
  13. Kemudian geser gambar kedua sampai melengkapi tampilan di gambar pertama dan susunlah sampai membentuk gambar yang sesungguhnya ditampilkan
  14. Terakhir, hasil objek 3D PPT sudah berhasil dibuat.

Demikian sekiranya itu saja pembahasan kita kali ini, semoga bermanfaat untuk kalian semua. Selamat mencoba dan semoga berhasil. 

,

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "14 Cara Membuat PPT 3D Dengan Mudah"

Posting Komentar

Maturnuwun banget rika wis komentar dengan santun

Postingan Populer