4 Cara Menjual Kue Lewat Online Dengan Mudah Dan Efisien
Dengan memanfaatkan teknologi informasi, berbisnis atau menjual dengan cara jualan kue lewat online juga bisa menekan penyebaran COVID-19. Dengan demikian penjual maupun pembeli tak perlu saling bertemu.
Infongapak.com - Di tengah perkembangan zaman yang serba digital seperti sekarang ini, berbagai hal kini dapat dilakukan dengan begitu mudah. Diantaranya adalah dengan cara menjual kue lewat online yang saat ini menjadi pilihan banyak orang, sampai dengan pebisnis sekaligus.
Apalagi mengingat kondisi yang masih sangat polemik seperti sekarang. Maka jualan online dianggap sudah sesuai dengan kondisi yang mewajibkan siapapun untuk mematuhi protokol kesehatan.
Anda tidak harus repot dengan berbagai proses yang ada, bahkan dengan cara jualan kue lewat online kinerja Anda menjadi lebih efisien dan modal. Karena sekarang ini banyak orang yang berminat untuk belanja secara online ketimbang pergi keluar rumah.
Cara Menjual Kue Lewat Online Yang Mudah dan Cepat
Harus diketahui bahwa berbisnis melalui cara online kini bukan hanya sekedar tren yang ada di masyarakat Indonesia juga dunia. Cara ini dinilai lebih efektif serta menghemat banyak biaya ketimbang dengan cara konvensional.
Berjualan kue saat ini bisa menjadi salah satu peluang yang cukup banyak dipilih terutama dengan cara online. Anda bisa melakukan promosi di berbagai media ataupun komunitas yang diikuti.
Apalagi bila mendekati bulan ramadhan serta hari raya Idul Fitri dimana kebutuhan dan permintaan akan kue cukup tinggi. Pesanan telah dimulai dari sekarang dan Anda tak perlu repot memiliki toko atau pun lapak untuk bisa menjualnya.
Cara menjual kue lewat online sesungguhnya sangat mudah dilakukan bahkan oleh orang tua sekalipun. Karena sekarang ini hampir semua orang memiliki sebuah ponsel pintar serta memiliki akun pada beberapa media sosial.
Hal ini menjadi salah satu jalan untuk Anda menawarkan produk atau pun kue yang dimiliki, caranya :
Memposting berbagai jenis kue yang dimiliki melalui Instagram atau pun Facebook. Kedua media sosial ini merupakan yang paling banyak dimiliki. Buat postingan semenarik mungkin dengan bantuan filter yang bisa ditemukan pada kedua platform tersebut.
Memposting pada status WhatsApp. Aplikasi chat yang satu ini merupakan yang dimiliki oleh semua kalangan saat ini. Dengan sering memposting jualan di status WhatsApp, akan membuat orang-orang yang ada di kontak tertarik mencicipi kue buatan Anda.
Beriklan di komunitas pada group chat, selain lebih mengenal semua anggota juga menghindari penipuan. Bahkan Anda juga bisa saling bertukar informasi dan tips.
Memiliki sebuah toko atau gerai di aplikasi marketplace. Paling tidak Anda harus mengeluarkan biaya yang cukup untuk membuat website khusus toko kue online agar mampu menarik minat konsumen dengan kue yang ditawarkan.
Itulah beberapa cara menjual kue lewat online yang bisa Anda pilih salah satu atau bahkan semuanya. Sangat mudah dan hemat biaya karena tak perlu mengeluarkan untuk berpromosi.
bisnis, bisnis kuliner, bisnis rumahan
0 Response to " 4 Cara Menjual Kue Lewat Online Dengan Mudah Dan Efisien"
Posting Komentar
Maturnuwun banget rika wis komentar dengan santun