Cara Mendaftar BPJS Kesehatan via online Whatsapps Pandawa dengan mudah
Infongapak.com – Cara Mendaftar BPJS Kesehatan via online Whatsapps Pandawa dengan mudah. BPJS Kesehatan adalah salah satu asuransi kesehatan yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat. BPJS kesehatan memberikan beberapa pelayanan yang lebih yang bisa dikatakan full cover banyak macam penyakit.
Buat sedulur ngapak dimanapun anda berada yang sedang
bingung bagaimana cara mendaftar BPJS kesehatan dengan mudah, saya rasa untuk
situasi seperti ini untuk melakukan pendaftaran langsung ke kantor BPJS agak
dibatasi untuk kapasitas pendaftaran. Sehingga dari BPJS sendiri menyarankan
untuk melakukan pendaftaran via Whatsapss pandawa masing masing kota.
BPJS kesehatan - Sepanjang tahun 2021, BPJS Kesehatan
terus berupaya mengoptimalkan layanan non tatap muka melalui berbagai inovasi
yang dikembangkan. Salah satunya melalui aplikasi yang sangat familiar di
masyarakat yaitu Whatsapp dengan mengeluarkan layanan Pelayanan Administrasi
Melalui WhatsApp (PANDAWA).
Frederikus
(23), seorang peserta JKN-KIS asal Pangala’, saat ditemui di Kantor BPJS
Kesehatan Cabang Makale bermaksud mengecek kepesertaan anggota keluarganya
sekaligus menambahkan anggota keluarga yang belum terdaftar sebagai peserta
Program JKN-KIS.
Pada
kesempatan tersebut, Fransiskus mengakui diberitahu jika terdapat salah seorang
anggota keluarganya yang belum terdaftar dalam penerima bantuan iuran dari
pemerintah. Karenanya, untuk sementara, sambil mengusulkan ke Dinas Sosial, ia
memutuskan untuk mendaftarkannya menjadi peserta segmen PBPU. Selama ini ia
telah merasakan manfaat Program JKN-KIS sehingga tidak ragu lagi mendaftarkan
seluruh anggota keluarganya menjadi peserta.
“Saat
itu saya tidak membawa kelengkapan berkas namun saya diberitahu bahwa BPJS
Kesehatan telah menyediakan layanan online yang bisa diakses jika ingin
melakukan daftar baru. Selain itu rupanya BPJS Kesehatan juga telah
memberlakukan layanan autodebet jadi tidak
perlu khawatir lagi jika ingin membayar iuran tapi terkendala akses pembayaran
apalagi daerah saya yang cukup jauh dari kota,” ujarnya, Selasa (27/04).
Untuk
layanan non tatap muka, BPJS Kesehatan telah memfasilitasi peserta melalui
penguatan layanan digital dan layanan telepon, diantaranya PANDAWA, layanan
BPJS Kesehatan Care Center 1500400, hingga Mobile JKN sehingga peserta lebih
dimudahkan karena dapat mengakses pelayanan administrasi kapan pun dan di mana
pun.
“Cukup
banyak pilihan layanan online yang
disediakan oleh BPJS Kesehatan. Untuk pendaftaran mandiri saya menggunakan
layanan aplikasi WA karena lebih mudah dan sama seperti layanan di kantor
karena langsung dilayani oleh petugas hanya saja bedanya melalui chat.
Cukup dengan mengikuti instruksi dan alur pelayanan, peserta dapat dilayani
oleh petugas,” tambahnya.
Adapun
layanan yang dapat diakses oleh peserta melalui PANDAWA berupa pendaftaran
peserta JKN-KIS baru, tambah anggota keluarga, daftar bayi baru lahir, ubah
jenis kepesertaan, ubah data identitas, ubah data golongan dan gaji, mengubah
Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP), melakukan penonaktifan peserta
meninggal, perbaikan data ganda, serta pengaktifan kembali JKN-KIS.
Diharapkan melalui kanal layanan tersebut, hak peserta dalam mendapatkan
kemudahan layanan dapat terpenuhi.
Cara dan proses pendaftaran BPJS lewat Pandawa dengan Mudah
1.
Anda
bisa hubungi call center terlebih dahulu bisa melalui 165 atau melalui CHIKA di
Whatsapps di nomor: https://wa.me/628118750400
2.
Setelah
itu anda bisa meminta no whatsapps pandawa BPJS kota anda tinggal atau kota
yang dituju.
3.
Setelah
mendapatkan no whatsaapa pandawa anda bisa menghubungi no pandawa tersebut pada
hari senin – jumat pukul 08.00 – 15.00 kecuali hari libur.
4.
Setelah
itu anda disuruh untuk mengirimkan no NIK atau NO BPJS bila dulu pernah punya.
5.
Setelah
itu anda disuruh untuk mengisi formulir yang di tulis secara langsung melalui
google dokumen.misal nama dan no HP.
6.
Setelah
itu anda bisa siapkan berkas untuk di foto dan dikirim meliputi, foto selfi
sambil pegang KTP (bisa diwakilkan),KK,KTP,Buku tabungan,Print atau screen
shoot saldo tabungan terakhir bila menggunakan mobile banking.
7.
Setelah
itu mengisi formulir secara online dan tunggu proses pendaftaran sukses.
Sangat mudah kan..?
Pesan:
Sebelum anda melakukan chating pandawa untuk melakukan pendaftaran
pastikan berkas dokumen yang di perlukan untuk di foto terlebih dahulu agar
tidak tergesa gesa karena hanya diberi waktu selama 30 menit, bila lebih dari
itu maka mengulang dari awal.
Semoga bermanfaat
Tags:
0 Response to "Cara Mendaftar BPJS Kesehatan via online Whatsapps Pandawa dengan mudah"
Posting Komentar
Maturnuwun banget rika wis komentar dengan santun