Maturnuwun banget rika wis berkunjung nang blog kebanggan wong ngapak dan sekitarnya-Ora ngapak Ora kepenak-Maturnuwun

Begini Cara Membuat Docs Google Form yang Mudah

 


Infongapak.com - Selain fitur Google Docs, fitur Google Form juga banyak digunakan oleh banyak kalangan yang ada pada saat ini. Cara membuat Docs Google Form pun terbilang mudah dan tidak kalah canggih dengan aplikasi serupa. Oleh karena itu tidak heran kalau fitur satu ini menjadi andalan dalam membuat kuesioner atau survey secara online.

Google memang sangat memanjakan para penggunanya. Beraneka layanan dibawah naungan Google memberi banyak manfaat. Selain itu semua layanan tersebut bisa digunakan secara gratis selama terhubung dengan internet. Bahkan pengguna juga tidak perlu lagi harus khawatir bila data lupa di simpan, karena Google sudah menyiapkan fitur autosave. Yang mana bisa langsung tersimpan secara otomatis meski belum disimpan di USB atau di perangkat yang digunakan.

Sebagai pengguna baru, Anda pastinya juga penasaran bukan apa itu Google Form, manfaatnya apa saja, dan bagaimana cara untuk membuatnya? Nah, daripada penasaran mending simak ulasan menariknya di bawah ini, yuk simak!

Apa Itu Google Form

Google Form merupakan fitur perangkat lunak  yang sangat mudah digunakan dan memudahkan aktivitas belajar ataupun pekerjaan.

Google form telah menjadi alternatif populer, baik dalam ranah pendidikan maupun profesional. Perangkat lunak aplikasi Google ini dapat membantu memudahkan pekerjaan, mulai dari membuat absen, soal, hingga mencari responden untuk riset.

Selain praktis, penggunanya juga memperoleh banyak keuntungan, di antaranya mudah disebarkan, gratis, dan hasilnya bisa dimasukan ke Google Sheets. Bukan itu saja, data pun bisa diunduh dan diolah secara lebih sederhana.

Manfaat Google Form

Google Form dalam program administrasi memberikan manfaat mempermudah pelaksanaan survei. Dengan menggunakan aplikasi Google yang satu ini, pengguna atau pembuat survei hanya perlu mengirimkan suatu link kepada para audiens atau responden. 

Para pengguna akan lebih mudah dalam membuat, mengoreksi dan sekaligus mengumpulkan data dengan rapi dan real time.

Penggunaan Google Form jelas sangat menghemat kertas yang biasanya harus dibagikan secara langsung kepada responden. Selain itu tidak perlu meminta tanda tangan responden secara langsung. 

Teknologi ini benar-benar memudahkan penggunanya sekaligus dapat melakukan penghematan media seperti tinta, kertas, waktu, dan tenaga. Hal yang paling penting yaitu data yang diisi atau tersimpan terjamin keamanannya.

Cara Membuat Docs Pada Google Form

Seperti yang sudah disebutkan di atas, cara membuat Docs Google Form sangatlah mudah. Namun, syarat utama untuk membuatnya, Anda harus memiliki akun Google. Anda bisa membuat akun terlebih dahulu apabila belum memilikinya.

Google Form pada Komputer atau Laptop

  • Buka forms.google.com. 

  • Klik bagian Blank dengan simbol “+”. 

  • Formulir baru akan terbuka. 

  • Beri judul dan deskripsi formulir.

  • Selanjutnya, pengguna dapat menambahkan pertanyaan. Bentuk jawaban dapat berupa tulisan, pilihan ganda (multiple choices), kotak centang (checkboxes), skala linear (linear scale) dan sebagainya sesuai kebutuhan.

  • Setelah selesai, tekan tombol Send pada bagian kanan atas untuk mendapatkan tautan Pembuat formulir dapat menyebarkan tautan tersebut untuk mendapatkan respon.

Google Form pada Handphone

  • Buka internet browser di Android Anda. 

  • Lalu, masuk ke laman forms.google.com. 

  • Segera Anda sudah berada pada halaman utama Google Form.

Mudah bukan cara membuat docs Google Form ini? Anda tinggal menyesuaikan dengan keperluan.  Setelah selesai membuat jenis dokumen yang diinginkan, Anda bisa langsung mengirimkan form tersebut melalui email atau link tautan. 

Tags:

Bagaimana cara membuat link di Google Form?
Bagaimana Cara Membuat Google Form dari HP?
Apakah bisa membuat form di HP?
Langkah langkah dalam membuat kuesioner pada Google Form?
Bagaimana Cara Membuat Formulir Pendaftaran di Google Form?
Bagaimana cara membuat kuesioner yang baik dan benar?
Langkah Membuat formulir Online dengan HP?
Apakah ada aplikasi Google Form?
Apakah membuat Google Form bayar?
Jawaban Google Form tersimpan dimana?
Kenapa tidak bisa membuat Google Form?
Google Form tersimpan dimana?
Apa itu link Google Form?
Bagaimana cara mengetahui jawaban di Google Form?
Bagaimana cara membuat link wa?
google formulir
buat google formulir
cara buat google form di hp
cara membuat google form untuk kuesioner
cara membuat google form yang menarik
contoh deskripsi google form
cara membuat google form gratis
cara buat google form di laptop


, ,

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Begini Cara Membuat Docs Google Form yang Mudah"

Posting Komentar

Maturnuwun banget rika wis komentar dengan santun

Postingan Populer